Inilah PLTM yang selesai dibangun dan mulai running awal tahun 2017. Proses Desain, Konstruksi comisioning dan sampai running PLTM Cikopo 2 kami terlibat. Banyak ilmu yang saya dapatkan dari proyek PLTM Cikopo 2 ini.
Terletak di Desa Cikopo, kecamatan Pamulihan Kabupaten Garut Jawa Barat. Kapasitas maksimum PLTM Cikopo sebesar 2 x 3,7 MW, energi listriknya masuk ke sistem Sumadra milik PLN.
Bangunan powerhouse PLTM Cikopo 2
Weir PLTM Cikopo II, Weir PLTM Cikopo didisain dengan sistem run of river. Fungsi weir ini untuk menaikkan elevasi muka air di sungai. Tubuh bendung terbuat material beton cyclope dilapisi beton mutu tinggi dengan tebal 10-15 cm. Pada bagian sisi kanan/kiri dibuat saluran pembilas yang digunakan untuk melepas sedimen yang tertampung di bendung/weir.
Stabilitas bendung harus aman dari bahaya guling, geser maupun daya dukung tanahnya dari keruntuhan.
Selain itu, dinding bendung didisain aman dari overtopping ketika terjadi banjir. Maka untuk itu, tinggi dinding weir ditambah 1-1,5 m freeboard.
Inilah saluran pembilas, yang berfungsi ganda. Pada saat konstruksi weir digunakan untuk mengalirkan aliran sungai. Dan pada saat operasi weir, berfungsi sebagai pembilas sedimen yang tertampung di bendung. Dimensi lebar saluran pembilas biasanya digunakan rumus 1/6 dari lebar bendung. Pada bagian depan saluran tampak traslog berfungsi untuk menyaring material sampah/batu.
Bangunan Desand/Sandtrap. Fungsi bangunan ini merendamkan material pasir/ sedimen supaya tidak masuk/terbawa aliran. Kecepatan air di Sandtrap 0,4 m/s, dengan kecepatan rendah harapannya sedimen yang terbawa oleh aliran mengendap.
Wateway, bisa open channel atau dengan box culvert tergantung kondisi situasi. Material yang digunakan dari beton cyclope. Kecepatan aliran waterway 1 m/s, atau maksimal 1,5 m/s untuk beton.
Headtank, fungsi sebagai bak penenang aliran sebelum masuk ke pipa penstock.
Jalur penstock PLTM Cikopo II, informasi teknis tinggi head PLTM Cikopo II setinggi 263 m. Termasuk PLTM kategori high head. Kecepatan aliran di penstock antara 3 - 5 m/s.
Bangunan Powerhouse
Tailrace, aliran air yang masuk ke powerhouse akan dikembalikan lagi melalui saluran tailrace.
Debit yang keluar dari powerhouse dikembalikan lagi melalui saluran tailrace ke sungai.
Install Turbin PeltonJenis turbin yang diinstall adalah Pelton. berjumlah 2 unit. msing-masing unit ada 3 jet air yang disemprotkan ke sudu-sudu turbin. Debit minimum operasi turbin pelton sebesar 10% dari debit desain. Seumpama pada musim kemarau, debit sungai yang mengalir minimum 10% debit desain, operasi turbin pelton tetap beroperasi. Bahkan sepanjang tahun bisa diprediksikan akan terus beroperasi turbinnya.
Dari diagram pemilihan turbin, terlihat turbin pelton untuk head yang tinggi dengan debit pembangkit yang kecil. Sedangkan untuk turbin crossflow, francis untuk head yang rendah dengan debit yang besar. Efisiensi turbin jenis pelton dengan kemajuan teknologi sekarang, bisa mencapai 94% atau bahkan bisa 95/96%.
Foto diambil pada saat erection turbin dan panel di power house dari vendor WKF Germany
Instalasi turbin dan panel di power house sudah siap untuk komisioning